Sabtu, 30 Juni 2012

Visi Misi Prof. Dr. H. Syamsu Yusuf L.N, M.Pd Ketua Prodi BK SPs UPI

Visi Misi dan Profil Prof. Dr. H. Syamsu Yusuf L.N, M.Pd Ketua Prodi BK SPs UPI Visi : Dalam kurun waktu lima tahun mendatang, Program Studi BK mampu Memantapkan diri menjadi salah satu pusat kepeloporan dan keunggulan dalam bidang bimbingan dan konseling yang berorientasi kepada pengakuan internasional, untuk menghasilkan lulusan sebagai pengajar, dan ilmuwan yang mampu bersaing secara nasional maupun internasional . Misi : Memperhatikan visi dan menjadikannya sebagai landasan pengembangan program studi, maka Program Studi Bimbingan dan Konseling SPs Universitas Pendidikan Indonesia menggariskan misinya, yaitu melaksanakan tugas berikut dengan berhasil. Meyelenggarakan pendidikan untuk meningkatkan mutu sumber daya manusia (SDM), yaitu: dosen program S1 Jurusan Bimbingandan Konseling (atau yang serumpun), pendidik pendidikan profesi konselor, ahli BK, guru bimbingan dan konseling di sekolah, dan para praktisi bimbingan dan konseling di jalur luar sekolah. Meyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat melalui pelatihan dan layanan bimbingan dan konseling kepada pihak yang memerlukan. Meyelenggarakan penelitian untuk mengembangkan ilmu dan teknologi dalam bidang bimbingan dan konseling. Menjalin kerjasama kemitraan dengan lembaga pendidikan ternama (di dalam atau luar negeri) dan lembaga lain yang memiliki komitmen untuk meningkatkan mutu pendidikan Program Magister (S2) Bimbingan dan Konseling memiliki 3 Â konsentrasi yaitu: Konsentrasi Ilmu Bimbingan dan Konseling; Konsentrasi Tes dan Pengukuran, dan Konsentrasi Penelitian dan Evaluasi Pendidikan. Sedangkan Program Doktor (S3) memiliki 12 Â kajian mandiri yaitu: Filosofi dan Etika Konseling; Bimbingan dan Konseling di Sekolah; Konseling Karir; Konseling Keluarga dan Setting Kemasyarakatan; Konseling Lintas Budaya; Konseling Keagamaan Bimbingan dan Konseling di Perguruan Tinggi; Manajemen Bimbingan dan Konseling; Bimbingan dan Bimbingan Berkebutuhan khusus; Pengembangan Kreatifitas dan Keberbakatan; Tes dan Pengukuran dalam Bimbingan dan Konseling. Bimbingan dan Konseling Anak Usia Dini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar